“Visi SD ISLAMIYAH MAGETAN : GENERASI SIAP MANDIRI”

Rabu, Juni 09, 2010

Out Bond for Trainers




untuk meningkatkan kualitas ketangkasan dalam memandu salah satu kegiatan ekstra di SDI, maka para guru-pun dilibatkan dalam upaya peningkatan kemahiran dalam ber"out-bond"... salah satu acara yang digelar adalah bertajuk " Pundak Kiwo Hiking fun "di masa libur panjang.... cukup menyenangkan dan membuat refresh bagi para guru... berikut gambar-bambarnya

Program Pendidikan 2009-2010

Pendahuluan
Pada dasarnya, arah sebuah lembaga pendidikan telah ditegaskan secara makro dalam visi yang dijadikan pijakan dalam mengembangkan programnya, yang kemudian secara mikro dijabarkan kedalam misi-misinya

Dari visi dan misi tersebut, disusunlah langkah-langkah dan program yang terencana, terarah, terpadu. Yang disebut dengan Rencana Strategis ( Renstra ), yang mencakup : jenis, volume, aplikasi hingga kebutuhan pendanaan, yang mengacu pada system managemen modern : Perencanaan, Pengorganisasian, Aktualisasi dan Pengendalian ( POAC ).

Maka, untuk efektifitas dan efisiensi aktualisasi visi dan misi, perlu ditentukan program, yang dalam hal ini adalah program pendidikan, di SD ISlamiyah Magetan, untuk tahun Ajaran 2009-2010.

B. Rencana Program Umum
Secara garis besar, program pendidikan di SDI 2009-2010, direncanakan dibagi menjadi :

a. Program Pokok/ Inti
Yaitu Kurikulum Pendidikan Nasional dengan aplikasi penuh, mengacu pada Kurikulum Berbasis Kompetensi ( KBK ) dan aplikasi dari Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan ( KTSP ) yang telah digariskan.

b. Program Tambahan Pokok
Program wajib yang harus diikuti seluruh siswa, yang terbagi dalam :
1. Kurikulum “ Aswaja “
Yakni kurikulum agama Islam yang didasarkan pada paham “ Ahlus-sunnah wal-jama’ah “ dengan garis-garis besar pembelajaran sebagaimana terlampir, dan diproyeksikan secara penuh ( teori dan praktek ). Dan materi dasarnya adalah :
1.1. Ke-NU-an
1.2. Fiqih, dengan materi Syari’at Fiqhiyyah ( Rukun Islam ) dan beberapa hokum mu’amalah
1.3. Aqidah, dengan acuan utama pada “ Rukun Iman “
1.4. Akhlak, menyangkut etika dalam kehidupan sehari-hari siswa yang tercakup dalam akhlak mahmudah ( terpuji ) dan madzmumah ( tercela )
1.5. Al-Qur’an, tentang hafalan surah pendek, mulai Surah Al-Ikhlash sampai dengang Adl-Dluha, dan pemahaman kandungan dan pokok-pokok isi surah serta terjemahannya. Serta do’a-doa pokok dan sehari-hari.
1.6. Hadits, hafalan hadits ringan serta pemahamannya yang terkait dari pokok-pokok kajian terdahulu ( seperti : puasa, zakat, dzikir dll )




2. Pengembangan 3 ( tiga ) Bahasa
Yaitu Bahasa Inggris, Arab dan Jawa Krama, yang mengacu pada system pembelajaran native speaker, yang secara gradual berkisar pada :
- Pengayaan kosa kata
- Penggabungan kata
- Penyusunan kalimat
- Penyampaian pesan
Yang diorientasikan pada bahasa “ bincang “ dengan tema yang terjangkau dan mengacu pada kurikulum Pendidikan Nasional dalam pelajaran bahasa Inggris.

3. Program TIK ( Teknik Informasi Komputer )
yakni program pengenalan dan aplikasi teknik informasi computer yang mencakup :
- pengenalan hardware ( perangkat keras )
- pengenalan software ( perangkat lunak )
- Aplikasi program Word

4. Program BTA ( Baca Tulis huruf Al-qur’an )
Dengan sistim “ an-Nahdliyah “/ Qiro’ati, yang dilaksanakan secara rutin selama 30 menit ( 07.00 – 07.30 ), secara gradual dan manual sampai pada kemampuan membaca secara tepat dan benar sesuai dengan kaidah tajwidiyah, dengan target khatam minimal sebelum tamat, sehingga pada perhelatan “ wisuda “ sekaligus “ Khotmil Qur’an “, sekaligus ber-sertifikat. Dengan sistim sorogan yang ditash-hih.

C. Program ekstra ( Tambahan Lepas )
Yakni program tambahan muatan dengan memberikan kebebasan kepada siswa untuk memilih, sesuai dengan bakat/ kemampuan dan minat/ keinginan, namun tetap terencana, terprogram dan berkala, yang pada beberapa kegiatan menjadi “ wajib “ .
1. Program Guru Tamu : yakni pembelajaran bersama ( kuliah umum ) dengan narasumber dari professional dan atau praktisi, setiap bulan sekali
2. Amaliyah Shalat Dluha, Pasolatan dan praktek Tahlil : Khusus untuk kelas IV s/d VI, terkonsentrasi di masjid, sebulan sekali
3. Ektra Olah raga, dan agama : setiap hari jum’at secara bergantian, dengan muatan :
a. Olah raga : Basket, Kasti, Sepak bola, Go back to door ( gobak sodor )
b. Agama : Hafalan Surah pendek, Qiro’ah, muhadloroh dan seni hadrah.
4. Kepramukaan : Khusus mulai kelas III dan seterusnya, setiap hari Sabtu
5. Renang : bagi siswa yang minat, dan bergabung dengan club renang “ lumba-lumba “ yang praktek langsung di Kolam Renang Manunggal Magetan.
6. Program lain insidentil : kegiatan yang diadakan pada acara atau hari-hari tertentu, dengan materi yang tertentu pula sesuai dengan hasil rapat kepanitiaan.

C. Rencana Program Khusus
Dari paparan program secara umum di atas, maka untuk tahun ajaran 2008-2009 perlu dirinci kembali menjadi program khusus, yang dibagi secara klasikal, yakni :
Kelas I dan II
Pada kelas tersebut program yang dilaksanakan adalah :
Kurikulum Pendidikan Nasional
Kurikulum ASWAJA
Pengembangan Tiga Bahasa
Pengembangan TIK
BTA An-Nahdliyah ( Senin – Sabtu / -7.00 – 07.30 )
Ekstra Olah raga dan Agama
Program Guru Tamu
Renang
Pasholatan dan Shalat Dluha
Program Lain Insidentil
Jam akhir Sekolah setelah shalat jama’ah Dhuhur

Kelas III
Pada kelas tersebut program yang dilaksanakan adalah :
Kurikulum Pendidikan Nasional
Kurikulum ASWAJA
Pengembangan Tiga Bahasa
Pengembangan TIK
BTA An-Nahdliyah ( Senin – Sabtu / -7.00 – 07.30 )
Ekstra Olah raga dan Agama
Program Guru Tamu
Kepramukaan
Program Full Day School hingga pukul 14.00
Renang
Pasholatan dan Shalat Dluha
Program Lain Insidentil

3. Kelas IV dan V
Pada kelas tersebut program yang dilaksanakan adalah :
a. Kurikulum Pendidikan Nasional
b. Kurikulum ASWAJA
c. Pengembangan Tiga Bahasa
d. Pengembangan TIK
e. BTA An-Nahdliyah ( Senin – Sabtu / -7.00 – 07.30 )
f. Ekstra Olah raga dan Agama
g. Program Guru Tamu
h. Kepramukaan
i. Program Full Day School hingga pukul 15.00
j. Renang
k. Pasholatan dan Shalat Dluha
l. Praktek Tahli
m. Program Lain Insidentil
n. Jam sekolah berakhir setelah jama’ah shalat ‘Ashar

4. Kelas VI
Pada kelas tersebut program yang dilaksanakan adalah :
a. Kurikulum Pendidikan Nasional
b. Kurikulum ASWAJA
c. Pengembangan TIK
d. Tadarus Al-Qur’an ( Senin – Sabtu / -7.00 – 07.30 )
e. Amaliyah Mujahadah, Istighotsah dan Tahlil
f. Pendalaman Kelas dengan Narasumber privat
g. Pendalaman personal dengan pengawasan guru pengampu dan wali
h. Tray out berkala ( mingguan, bulanan, triwulan dll )
i. Program Mutholaah ‘aam dengan sistim karantina dan terbuka
j. Program Motivasi
k. Tash-hih Hafalan dan praktek ibadah
l. Program Full Day School hingga pukul 15.00 WIB
m. Jam sekolah berakhir setelah jama’ah shalat ‘Ashar

D. Pendanaan
Seluruh program di atas dibiayai dari sumber :
Syahriyah /bulan = Rp. 25.000,-
Uang Snack/bulan = Rp. 25.000,-
Uang Makan / bulan = Rp. 40.000,-
Bantuan Operasinal Sekolah
Infaq tak terbatas
Biaya insidentil
Bantuan yang sah dan tidak mengikat

E. Penutup
Demikian Rencana Program ini disampaikan, untuk mendapatkan tanggapan, pembahasan dan keputusan. Dan terima kasih.


Magetan, 2 Mei 2009
Kepala Sekolah Dasar “ Islamiyah “ Magetan



Drs. H. Yusron Kholid, M.Pd.I